Selamat datang di Blog Pribadi Untuk Sosial Dan Semua

Pernikahan ibadah yang dianjurkan

4 Februari 20150 komentar




Pernikahan adalah ibadah yang sangat dianjurkan karena memiliki banyak keutamaan dan manfaat. Juga merupakan cara untuk menyalurkan rasa cinta kepada pasangan dengan jalan yang halal. Tapi menikah tentu juga butuh persiapan matang. Nah, apa saja persiapan yang harus kita lakukan?
1. Meluruskan niat
Niat adalah poin utama dan terpenting sebelum kita melakukan sesuatu. Niat yang benar dan lurus akan membawa kita ke jalan dan hasil yang baik. Begitu pun sebaliknya. Niatkankah menikah untuk ibadah. Mengikuti sunnah Nabi, membentuk generasi rabbani, dan menjauhkan diri dari kemaksiatan.
2. Menuntut ilmu
Selain ilmu agama, yang terpenting kita juga harus paham tentang ilmu pernikahan dan berumah tangga. Mulai dari rukun akad nikah, adab dan sunnah malam pertama, interaksi suami istri, ilmu mendidik anak, sampai hal2 yang bisa menyebabkan perceraian.
3. Menyiapkan maisyah
Terutama buat calon suami. Penting sekali untuk mempunyai maisyah (penghasilan) sebelum melamar orang. Minimal penghasilan yang cukup untuk makan dan kebutuhan sehari-hari. Menyiapkan maisyah sebelum menikah juga merupakan bentuk tanggung jawab dan menunjukkan kesiapan dirinya untuk menjadi kepala keluarga. Orangtua mana yang mau menyerahkan anak gadisnya ke laki-laki yang tidak bisa memberi makan anaknya nanti?
4. Memiliki visi rumah tangga
Visi rumah tangga sangat penting dimiliki baik oleh calon suami maupun calon istri. Rumah tangga yang tidak memiliki visi akan terombang ambing tidak jelas arahnya mau menuju kemana. Padahal berumah tangga bukan asal hidup. Di surat At-Tahrim ayat 6 dijelaskan apa yang seharusnya menjadi visi utama dari tiap keluarga muslim. Yaitu tiap anggota keluarga bisa masuk ke Surga tanpa harus melalui neraka terlebih dahulu.
5. Menyiapkan mental
Bagi calon suami, harus menyiapkan mental untuk menjadi suami, ayah, sekaligus kepala rumah tangga. Ini beban yang sangat berat. Karena apa-apa yang dilakukan oleh istri dan anak akan menjadi tanggungan sang kepala keluarga. Dan bagi calon istri, sangat penting untuk menyiapkan diri untuk menjadi seorang istri dan ibu. Ibu yang mengandung, melahirkan, menyusui, dan mendidik anak. Sekaligus menjadi istri yang harus tetap melayani suami. Kunci keharmonisan rumah tangga adalah komunikasi, kerja sama dan saling pengertian.
Ada tambahan mungkin? Silahkan mention & share ke semua teman-teman kamu ya.

Semoga bermanfaat

@Qye_Ducky
Share this article :

Posting Komentar

Komentar Kritik dan Saran yang Membangun sangat Berarti bagi Kami.
Terimakasih sudah mampir di Blog yang Sederhana ini :D
Mohon untuk LIKE Pane Fage Pondok Yatim Daarussalam di Pojok Kanan Atas. Terimakasi..

 
Support : Qye Ducky | Creating Website | Qye Course | Masduki | PAYTREN YUSUF MANSUR
Copyright © 2016/1437.H qyeowner.com - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by Masduki Ibnu Zeeyah
Proudly powered by Blogger